Daftar Pemain Australia Lawan Indonesia Usai Perubahan Skuad
Daftar Pemain Australia Lawan Indonesia Usai Perubahan Skuad

Jakarta, BMNIndo — Sebanyak 24 pemain Australia akan menghadapi tantangan berat dari Timnas Indonesia dalam babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (10/9). Berikut adalah daftar pemain Australia yang akan bertanding melawan Timnas Indonesia.
Pelatih Graham Arnold membawa 24 pemain ke Jakarta untuk laga kedua Grup C di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Daftar pemain Australia mengalami perubahan setelah striker Kusini Yengi mendapat kartu merah pada laga pertama melawan Bahrain. Untuk menggantikan Yengi, Arnold memanggil penyerang John Iredale. Iredale sebelumnya ikut bermain saat Australia menang 4-0 atas Indonesia di Piala Asia 2023.
Skuad Australia kali ini tidak banyak berubah dibanding pertemuan di Piala Asia 2023, Januari lalu. Mayoritas pemain masih diisi nama-nama yang berpengalaman bermain di Eropa.
Dari 24 pemain, hanya dua yang bermain di liga lokal, A-League: Aziz Behich dari Melbourne City dan Adam Taggart dari Perth Glory. Sementara pemain lainnya tersebar di klub-klub Jerman, Skotlandia, Inggris, Belgia, Jepang, Swiss, Italia, Denmark, dan Arab Saudi.
Kiper senior Matthew Ryan, yang bermain untuk AS Roma, menjadi pemain tertua di skuad Australia dengan usia 34 tahun. Di sisi lain, striker Nestroy Irankunda yang bermain untuk Bayern Munchen II, menjadi pemain termuda dengan usia 18 tahun.
Irankunda, yang lahir di Tanzania, berpotensi dimainkan Graham Arnold melawan Indonesia setelah Yengi dikeluarkan dari skuad. Irankunda dikenal piawai sebagai penyerang sayap kanan.
Daftar Pemain Australia Melawan Timnas Indonesia:
- Kiper: Mathew Ryan, Paul Izzo, Joe Gauci.
- Bek: Thomas Deng, Kye Rowles, Alessandro Circati, Aziz Behich, Harry Souttar, Cameron Burgess, Lewis Miller.
- Gelandang: Aiden O’Neill, Connor Metcalfe, Cameron Devlin, Joshua Nisbet, Jackson Irvine, Keanu Baccus.
- Penyerang: Martin Boyle, Samuel Silvera, Adam Taggart, Awer Mabil, Mitchell Duke, Nestory Irankunda, Craig Goodwin, John Iredale.