
JAKARTA, BMNindo – Pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia, Paus Fransiskus, tiba di Indonesia melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, pada Selasa (3/9/2024) siang. Kehadiran Paus Fransiskus di Indonesia membawa nuansa kesederhanaan yang tersirat dari pilihan kendaraan dan akomodasi yang jauh dari kesan mewah bagi seorang pemimpin. Diketahui, Paus Fransiskus beserta rombongan terbang dari Roma, Italia, ke Indonesia menggunakan pesawat komersial maskapai ITA Airways yang disewa khusus.
Setibanya di Indonesia, pemimpin agama Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan tersebut memilih menggunakan mobil yang sehari-hari digunakan warga kebanyakan, yakni Kijang Innova Zenix berwarna putih. Ia juga memilih duduk di kursi depan mobil. Saat melintasi sejumlah jalan di Jakarta, Paus Fransiskus tak ragu membuka kaca jendela mobil sambil melambaikan tangan dan melemparkan senyuman ke masyarakat yang menyambutnya.
Kesederhanaan yang diperlihatkan sang paus tidak berhenti di situ. Ia memilih menginap di Kedutaan Besar Takhta Suci Vatikan di Gambir, Jakarta Pusat, ketimbang hotel berbintang selama kunjungan apostoliknya ke Jakarta pada 3-6 September 2024.
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir, mengatakan bahwa sikap Paus Fransiskus yang sederhana patut menjadi keteladanan dan contoh bagi para pemimpin di tingkat nasional maupun global. “Di tengah kesibukan dan jadwal yang padat, Paus Fransiskus berkenan berkunjung ke Indonesia dengan menggunakan pesawat komersial dan menempuh perjalanan yang sangat jauh serta tidak menginap di hotel berbintang,” kata Haedar dalam keterangan tertulisnya, Selasa. “Hal ini menunjukkan keteladanan yang dapat menjadi inspirasi penting bagi para pemimpin bangsa di tingkat nasional dan ranah global,” ujarnya lagi.
Pernyataan yang sama juga disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Ace Hasan Syadzily. Ace menilai bahwa Paus Fransiskus telah memberikan contoh kepada seluruh masyarakat tentang sikap seorang tokoh agama yang hidup sederhana. “Beliau merupakan figur yang bersahaja dan bersahabat untuk siapa saja. Paus Fransiskus adalah teladan, tokoh agama yang menunjukkan kesederhanaan,” ujar Ace dalam keterangannya, Selasa.
Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas juga mengungkapkan bahwa sikap sederhana Paus Fransiskus dalam memilih fasilitas kendaraan dan akomodasi selama kunjungan patut dicontoh oleh berbagai kalangan. “Beliau ini kan Bapa Suci Vatikan dan dengan kesederhanaannya, beliau menunjukkan bagaimana memilih kendaraan pun dengan cara yang sangat sederhana. Ini patut untuk dicontoh,” kata Yaqut di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, usai menyambut kedatangan Paus Fransiskus, Selasa. Menurut Yaqut, sikap Paus Fransiskus merupakan teladan bagi pejabat di Indonesia untuk tetap sederhana.


